ANALISIS PERBEDAAN BIRO PERJALANAN WISATA (BPW) DAN ONLINE TRAVEL AGENT ( OTA)


Oleh :
SETYAANINGSIH
Pariwisata C
17 / 416457 / SV / 14195

Dalam ruang lingkup kepariwisataan , Akomodasi dan Aksesbikitas merupakan komponen penting yang mendukung  perjalanan wisata yang melibatkan Biro Perjalanan Wisata (BPW)  dan APW (Agent Perjalanan Wisata).



ANALISIS BIRO PERJALANAN WISATA (PESONAINDO DAN DWIDAYA TOUR)

Berdasarkan Surat Keputusan Direkur Jenderal  Pariwisata  No. Kep. 16/U/II/88 tanggal 25 Februari 1988 tentang pelaksanaan  Ketentuan Usaha Perjalanan, pada Bab I Penelitian Umum Pasal 1, memberi pengertian dengan batasan sebagai berikut : “Biro Perjalanan Usaha adalah kegiatan usaha yang bersifat komersil yang mengatur, menyediakan dan menyelenggarakan pelayanan bagi seseorang, sekelompok orang, untuk melakukan perjalanan dengan tujuan utama untuk berwisata”.
Pesona Indo merupakan Biro Perjalanan Wisata yang didirikan pada Tahun2012.Pesona Indonesi disirikan pertama kali di Wedomartani ,Kalasan ,Yogyakarta dengan hanya menganndalkan 2 karyawan.Biro Perjalaanan Wisata ini mengedapankan aspek sinergi , Keprimaan, Integritas ,kehandalan , Inovatif dan Proaktif.



Berdiri sejak 19 Juli 1967, PT Dwidaya World Wide dipercaya sebagai salah satu travel agent terbesar di Indonesia. Di bawah nama brand Dwidayatour, kami memiliki lebih dari 90 cabang yang tersebar di kota-kota besar seluruh Indonesia. Setiap tahunnya beberapa penghargaan bergengsi berhasil didapatkan oleh Dwidayatour, diantaranya adalah Top Travel Agent oleh beberapa maskapai penerbangan terkemuka dunia seperti Singapore Airlines, Cathay Pacific, Qatar Airways, KLM Royal Dutch, Garuda Indonesia, Eva Air, Lufthansa German Airlines, dan masih banyak lagi. Integrity, Compliance (Bertanggung jawab penuh dan sungguh-sungguh mematuhi peraturan yang berlaku), Customer Focus (Mengembangkan hubungan yang profesional dan mengutamakan kebutuhan pelanggan),Knowledge (Proaktif dalam berbagi pengetahuan), Change (Mengatisipasi dan menghargai perubahan) ,Humility (Rendah hati dan jujur), Respect (Menghargai, menghormati, dan menjunjung tinggi nilai perbedaan,Entrepreneurship (Bertanggung jawab, berpikir kritis, berjiwa wirausaha).





Berdasarkan Analisis saya :
1.     Pesona Indo dan Dwidaya Tour kriteria kualitas pelayanan yang dapat dilihat langsung oleh pelanggan ketika memilih Pesona Indo dan Dwidaya Tour sebagai jasa Biro Perjalanan. Faktor kedua adalah Reability (Keandalan) yang dimiliki oleh website.Perjalanan Wisata akan mendapat keuntungan apabila memiliki staf yang tanggap dan dapat diandalkan hal ini dapat dilihat dari pojok bawah website yang terdapat kontak perusahaa dan layanan bantuan bagi konsumen. Faktor ketiga yang mempengaruhi pemilihan jasa Pesona Indo dan Dwidaya Tour adalah perasaan aman dan nyaman yang dirasakan oleh para pelanggan. Dapat kita lihat bahwa faktor-faktor pendukung tersebut semua mengacu kepada kualitas pelayanan jasa sebuah Biro Perjalanan Wisata.Hal ini dapat dilihat pada website bahwa BPW tersebut menyediakan sevice 24 jam bagi pelanggan yang mengeluh akan jasa yang diterimany.
2.     Pesona Indo dan Dwidaya Tour cukup lama bergerak dalam bidang jasa Biro Perjalanan Wisata telah memberikan kinerja yang maksimal kepada para pelanggan setianya. Hal ini dapat dilihat dari respon positif yang diberikan oleh responden dalam setiap pertanyaan mengenai pertanyaan dan review di google para staf yang dimiliki Pesona Indo dan Dwidaya Tour. Pesona Indo dan Dwidaya Tour mampu berkomunikasi dan membina hubungan yang baik kepada para pelanggannya. Mereka bersikap ramah, sopan dan memiliki empati serta simpati yang tinggi, disamping itu mereka juga bekerja secara profesional. Hal ini penting bagi citra pelayanan sebuah Biro Perjalanan Wisata, agar para pelanggan selalu teringat bahwa Pesona Indo dan Dwidaya Tour memiliki Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan bisa diandalkan. Keluhan pelanggan dan permasalahan yang terjadi baik di kantor maupun di lapangan terkait dengan perjalanan wisata yang diselenggarakan oleh Pesona Indo dan Dwidaya Tour sejauh ini dapat diselesaikan dengan baik oleh para staf. ur Para staf Pesona Indo dan Dwidaya menawarkan solusi bagi permasalahan atau keluhan para pelanggan dalam kurun waktu yang singkat, berbagai masalah baik di lapangan maupun di kantor dapat diselesaikan secara langsung dan tidak meninggalkan kesan lamban bagi para pelanggan yang memberikan keluhan.Hal ini dapat dilihat pada website masing masing bhawa mereka mengedapankan value yang focus bagi kepuasan pelanggan. Pesona Indo dan Dwidaya juga memberikan promo bagi pelanggannya.
3.     Kenyamanan merupakan faktor terpenting dalam mengukur kepuasan pelanggan terhadap pelayanan yang telah diberikan oleh suatu perusahaan jasa. Pesona Indo dan Dwidaya Tour  memiliki beberapa paket andalan.Untuk Travelindo terdapat paket Layanan Tiket Penerbangan, Paket Wisata Domestik ,MICE , Wisata Sekolah, sedangkan untuk Dwidaya terdapat Tour , Tiket Pesawat ,Hotel ,Paket Wisata, Visa , Atraksi, Cruise. Peredaan dari kedua website tersebut adalah skala wisatawan yang menggunakan unuk Pesona Indo banyak digunakan masyarakat regional sedangkan Dwidaya digunakan masyarakat Internasional hal ini dapat dilihat dari website yang menjelaskan tentang profil perusahaan.


ANALISIS ONLINE TRAVEL AGENT  ( TRAVELOKA DAN TIKET.COM)
Usaha yang berbasis start up online travel agencies (OTA) merupakan salah satu ranah yang cukup banyak di lirik oleh para pelaku usaha di tanah air, beragamnya kemunculan usaha online travel agencies ini memberikan pilihan bagi konsumen untuk memilih situs yang lebh efisien.

            1. GAMBARAN UMUM
PT. Trinusa Travelindo atau biasa yang dikenal Travelokayang berdiri pada tahun 2012 yang berlokasi di Grand Slipi Tower Lt.39 Jl. S Parman, Jakarta Barat, didirikan oleh Ferry Unardi dan dua rekannya yaitu Derianto Kusuma dan Albert Zhang, Traveloka merupakan salah satu perusahaan yang berbasis teknologi yang menyediakan layanan tiket pesawat dan reservasi hotel secara online yang terintegrasi kedalam satu system dengan mekanisme perbandingan harga antar maskapai yang memudahkan pelanggannya untuk memilih maskapai yang ideal bagi mereka, dengan metode pembayaran yang beragam. Bisnis ini pada awalnya tercetus oleh Ferry Unardi sendiri yang kesulitan dalam mencari tiket pesawat pada destinasi tertentu dan respon yang lama dari website resmi maskapai penerbangan.
 Perusahaan yang berbasis di Jakarta ini didirikan oleh sejumlah praktisi yang telah berpengalaman bekerja di perusahaan-perusahaan teknologi terkemuka di Silicon Valley, Amerika Serikat. Traveloka menjadi perusahaan nasional pertama di Asia yang menerima dana investasi dari Global Founders Capital dan East Ventures. Sejak mulai beroperasi Traveloka terus tumbuh dengan cepat melayani pemesanan tiket secara online bekerjasama dengan 17 maskapai diantaranya adalah Garuda Indonesia, Citilink, Batik Air, Lion Air, Kalstar, AirAsia, WingsAir, Jetstar, Qantas untuk lebih dari 5.769 rute penerbangan di Asia-Pasifik




PT. Global Tiket Network atau biasa yang dikenal sebagai Tiket.com merupakan salah satu perusahaan online travel agencies yang menyediakan pelayanan reservasi hotel, tiket pesawat dan kereta api secara online, yang dimana usaha ini dibentuk tahun 2011 oleh 4 co-founder yaitu Natali Ardianto, Wenas Agustiawan, Dimas Surya dan Gaery Undarsa. Perusahaan yang berlokasi di Jln. Kawi No.45 Setiabudi, Jakarta Selatan, DKI Jakarta ini telah memperkerjakan lebih dari 80 orang pegawai. Tiket.com merupakan salah satu startup lokal yang tidak tidak didanai oleh venture capital, Tiket.com hanya mengandalkan 2 pendanaan awal dari angel investoryang dimana jumlahnya kurang dari Rp 14 Milyar. Saat ini Tiket.com telah menjalankan bisnisnya kurang lebih 4 tahun  dan telah berkerja sama dengan berbagai maskapai lokal antara lain Garuda Indonesia, LionGroup, tigerair, Kalstar dan Air Asia dan juga telah berkerjasama dengan beberapa hotel ternama yaitu Ibis, BestWestern, Aston, Mercure dan Hotel Santika dll.




Berdasarkan Analisis saya terhadap Online Travel Agent tersebut diantaranya :
1.     Produk Hotel ang ditawarkan dari Tiket.com dan Traveloka lebiih banyak Traveloka hal ini dapat dilihat dari banyaknya produk hotel yang ditawarkan di website.
2.     Layanan Konsumen kedua produk terebut  bagus. Kedua Online Travel Agent tersebut mengedapankan pelayanan maksimal hal inidapat dilihat pada website yang terdapat layanan bantuan yang disertai kontak perusahaan.
3.     Mengedepankan Kepuasan Pelanggan, hal ini dapat dilihat dari kedua website tersebut gencar melakukan promo.
4.     Kecepatan Informasi yang didaapat saat memproses website tersebut lebih cepat Traveloka
5.     Harga untuk Traveloka lebih murah dan detail informasi mengenai perjalanan , hotel maupun tiket pesawat lebih informative Traveloka.
6.     Transaksi yang dapat digunkan lebih mudah Traveloka dikarenakan banyak partner dari bank maupun lembaga keuangan di dalamnya.
7.     Kedua dari Website tersebut memberikan layanan dan destinasi di sekitar hotel yang diinap pelanggannya.
8.     Traveloka memberikan referensi yang baik hal ini dapat dilihat pada visual website sedangkan Tiket.com visualnya kurang menarik
9.     Kedua Website tersebut menjamin garansi bagi setiap konsumennya.
10. Traveloka  bekerja sama dengan BCA ,BNI,ATM Bersama ,Alfamart .Indomart dll dengan kontrol pemesanan yang fleksibel
11. Traveloka memberikan informasi destinasi , serta akomodasi dan atraksi yng terdapat pada suatu kawasan dan disertai dengan blog dan website yang interaktif dan informatif
12. Kekurangan Traveloka sebagai Online Travel Agent   yatu hotel yang terdapat di luar negeri kurang lengkap , harga palet yang ditawarkan kadang tidak sesuai dan terdapat tambahan biaya , serta pembayaran konfirmasi kurang spesifik.
13. Tiket.com memiliki kekurangan sebagai Online Travel Agent yaitu webstite yang ditampilkan kurang menarik yang terkait dengan kerjasama produk, pilihan hotel kurang maksima dan pembayaran hanya pada bank tertentu.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wisata Religi di Pertapaan Santa Maria Rawaseneng,Temanggung

Tradisi Satu Suro Traji yang Tak Tergerus oleh zaman